Cara Transfer Saldo DANA Ke GoPay

Rusli Anwar

Cara-Transfer-Saldo-DANA-Ke-GoPay

Ads - After Post Image

Cara Transfer Saldo DANA Ke GoPay – Apakah kamu kesulitan tentang Bagaimana cara melakukan transfer saldo DANA ke GOPAY atau melakukan top up GOPAY menggunakan DANA? Jika iya, mulai dari sekarang transfer saldo DANA ke GOPAY sangatlah mudah dan praktis seperti cara yang sudah kami bagikan tentang Transfer DANA ke OVO.

Dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat hingga ke sektor bisnis hingga proses transaksi yang semakin mudah dengan hadirnya e-wallet atau dompet digital. Di Indonesia, ada beberapa jenis e-wallet yang populer dan sering digunakan untuk bertransaksi, salah satu yang populer dan banyak dipakai adalah e-wallet DANA.

Cara kirim saldo DANA ke Go-Pay sebetulnya tidak terlalu berbeda dengan cara transfer DANA ke OVO, yaitu melalui menu Kirim atau Tarik Saldo, pada kesempatan kali ini akan saya contohkan dengan melalui menu Kirim karena lebih simpel, mudah dan cepat.

Perlu diingat, bahwa untuk bisa melakukan transfer saldo DANA ke GoPay, syarat utama yang harus dipenuhi adalah akun DANA Kamu sudah upgrade ke akun DANA Premium, begitupun sebaliknya bila kamu ingin transfer uang dari GoPay ke DANA, maka wajib upgrade akun Gojek menjadi GoPay Premium.

Syarat dan Ketentuan Transfer Saldo DANA ke GoPay 2021:

  • Kamu diwajibkan untuk Upgrade akun DANA menjadi DANA Premium yang sudah terverifikasi.
  • Minimal saldo DANA yang akan di transfer sebesar Rp.50.000,- dan untuk maksimal saldo DANA yang akan ditransfer sebesar Rp.1.000.000,- per 1x transaksi.
  • Gratis biaya admin sebanyak 10x kali perbulan, jika sudah melebihi batas tersebut, maka akan di kenakan biaya admin sebesar Rp.4.500,- setiap transfer saldo.

Berikut langkah-langkah Cara Transfer Saldo DANA ke GoPay bebas biaya admin:

Cara Transfer Saldo DANA Ke GoPay

  • Buka aplikasi DANA kemudian pilih menu Kirim.

Cara Transfer Saldo DANA Ke GoPay

  • Lalu pilih Kirim Ke Akun Bank.

dana-ke-gopay

  • Selanjutnya pilih Kirim Ke Rekening Bank.
  • Masukkan Informasi Bank Tujuan.
  • Pada kolom Nama Bank pilih Permata Bank, kemudian pada kolom Nomor Akun masukan kode perusahaan Gojek diikuti No HP GoPay yang akan di top up misalnya, 898082311119999. Pada kolom Alias bebas kamu isi sesuai dengan kebutuhan saja, setelah semua diisi, pilih tombol Tambah Bank Baru. Perhatikan contoh dibawah ini:
  1. Nama Bank: PERMATA BANK
  2. Nomor Akun: 898+NO GOPAY TUJUAN (Contoh: 898082311119999) Tanpa Menggunakan Spasi
  3. Alias: Isi bebas / Nama Penerima GoPay

transfer-saldo-dana-ke-gopay (1)

  • Jika memang kamu masih ragu, berapa nomor akun yang harus diisi maka bisa kamu lihat pada apikasi Go-Jek kemudian pilih menu Isi Saldo – Pilih Instruksi – ATM – Permata Bank, disana nanti akan muncul no akun virtual, silahkan copy / salin kode akun virtual tersebut dan isikan pada nomor akun tujuan transfer di aplikasi DANA.
  • Masukkan nominal saldo yang akan dikirim ke saldo GoPay (minimal sebesar Rp.50.000) kemudian pilih Lanjut.
    Jika dibutuhkan kamu juga bisa mengisi keterangan atau catatan kecil, kemudian pilih tombol Kirim Dana.

dana-ke-gopay-terbaru (1)

  • Periksa kembali, apakah nomor akun Go-Pay tujuan dan nominal transfer sudah benar atau belum (pastikan pada halaman konfirmasi kamu cek nama akun Gopay tujuan transfer). Jika semua sudah benar dan sesuai pilih Konfirmasi.
  • Terakhir masukan PIN DANA.
  • Proses Selesai.

Jika proses transfer saldo DANA ke Gopay berhasil, secara langsung akan muncul sebuah pemberitahuan yang menandakan pembayaran telah sukses, begitu juga dari aplikasi Gojek, akan muncul sebuah notifikasi “Pengisian saldo sebesar (nominal transfer) via ATM Bersama PERMATA berhasil” seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Selain Transfer Saldo Ke GoPay Kemana Lagi Bisa Transfer Saldo DANA?

Beberapa artikel yang pernah kami buat dan berhasil dicoba diantaranya adalah transfer DANA ke ShopeePay dan e-wallet OVO, namun untuk e-wallet LinkAja sampai detik ini belum bisa, karena LinkAja hanya bisa melakukan top-up atau menerima transfer saldo dari sesama pengguna LinkAja atau melalui Rekening Bank.

Kesimpulan dan Penutup

Demikianlah artikel panduan tentang bagaimana cara transfer saldo DANA ke GoPay yang bisa kami bagikan, untuk kamu yang masih bingung silahkan tanyakan melalui kolom komentar dibawah ini.

Pastikan nama rekening yang muncul sudah sesuai dengan akun dompet digital kamu atau si penerima, agar tidak terjadi salah kirim. Proses transfer sendiri sangatlah cepat alias instant atau langsung masuk ke rekening tujuan. Semoga bermanfaat!

Bagikan:

Ads - After Post Image

Rusli Anwar

Rusli Anwar adalah seorang penulis konten dan penggemar di bidang teknologi. Ia berpendapat bahwa teknologi harusnya mudah untuk dipahami. Artikel-artikelnya berfokus pada penjelasan yang informatif tentang tren teknologi saat ini.

2 thoughts on “Cara Transfer Saldo DANA Ke GoPay”

  1. Pingback: Cara Transfer Saldo DANA Ke Rekening Bank [2021]
  2. Pingback: Cara Top Up Saldo Jenius BTPN (Update 2021)

Leave a Comment